Pages

Monday, April 20, 2015

What Does A Hacker Do?

1. Reconnaissance
Pada tahapan ini, seorang hacker dalam mengumpulkan data sebanyak banyaknya tentang target. Reconnaissance dibagi menjadi 2, yaitu active reconnaissance dan passive reconnaissance. Active reconnaissance adalah pengumpulan data dengan cara bertatap muka langsung atau berhubungan langsung dengan target, sedangkan passive reconnaissance adalah menggunakan media informasi seperti berita, internet, dll.

2. Scanning
Dalam tahap ini, hacker akan mencari kelemahan pada target. Metode ini biasanya menggunakan berbagai tools, namun tidak menutup kemungkinan metode ini dilakukan dengan cara manual.

3. Gaining Access
Tahapan ini adalah saat hacker akan melakukan penentrasi ke dalam komputer target. Tentunya ini dilakukan setelah mendapatkan informasi kelemahan pada target pada tahap scanning.

4. Maintaining Access
Setelah mendapatkan akses ke komputer target, biasanya hacker ingin tetap menguasai komputer target dengan menanam backdoor, rootkit, trojan, dan lain sebagainya untuk tetap mempertahankan kontrolnya pada target.

5. Clearing Tracks
Pada tahap ini, seorang hacker menghapus jejaknya sehingga aktivitasnya tidak diketahui dan juga keberadaannya tidak dapat dilacak dengan mudah. Salah satu yang harus dilakukan untuk menghapus jejak adalah dengan menghapus log file.

No comments:

Post a Comment